Terlaris Dibaca

Jumat, 11 Desember 2015

Pidato Presiden Soekarno Pada Konferensi Asia Afrika Di Bandung 17 - 24 April 1955 (Bagian 3)


Lihat Bagian 1 Disini
Lihat Bagian 2 Disini

Mungkin dalam beberapa hal konferensi yang diadakan saat ini mempunya sebagian akar dalam manifestasi solidaritas Asia - Afrika enam tahun lalu.

Bagaimanapun itu, faktanya adalah bahwa tiap - tiap dari anda mempunyai tanggung jawab yang berat, dan saya berdoa bahwa tanggung jawab itu akan dijalankan dengan keberanian dan kebijaksanaan.

 Saya berdoa agar Konferensi Asia - Afrika ini berhasil dalam melaksanakan tugasnya.

Saudara - saudari sekalian, sukseskanlah konferensi ini! Meskipun besarnya perbedaan diantara peserta, - sukseskanlah konferensi ini!

Ya, ada perbedaan diantara kita. Siapa yang menyangkalnya? Negra kecil dan besar diwakili disini, dengan para penganut seluruh agama di bawah matahari, - Buddha, Islam, Kristen, Konghucu, Hindu, Jainisme, Sikhisme, Zoroastrianisme, Shinto, dan lain lain. Hampir setiap paham politik kita temukan disini = Demokrasi, Monarki, Teokrasi, dan berbagai paham lainnya.  Dan setiap doktrin ekonomi mempunyai wakilnya dalam aula ini - Marhaenisme, Sosialisme, Kapitalisme, Komunisme, dalam berbagai variasi dan kombinasinya.

Tapi apa yang salah dengan keberagaman ini saat ada keinginan untuk bersatu? Konferensi ini bukanlah untuk saling menentang satu sama lain, ini adalah konferensi persaudaraan. Ini bukanlah Konferensi Islam, Konferensi Kristen, Konferensi Buddha. Ini bukanlah Pertemuan Melayu, Pertemuan Arab, atau pun Pertemuan Indo-Arya . Ini juga bukanlah Klub ekslusif, bukan blok yang ingin melawan blok lainnya. Melainkan ini adalah tubuh pencerahan, opini toleran yang ingin membuat dunia terkesan bahwa semua manusia dan semua negara mempunyai tempatnya di bawah matahari - untuk membuat dunia terkesan bahwa hidup bersama itu mungkin, juga saling bertemu, saling bicara tanpa kehilangan identitas diri.Selain itu untuk berkontribusi terhadap pemahaman bersama  dari masalah yang menjadi kepedulian bersama, serta membangun kesadaran sejati dari interdependensi dari manusia dan negara untuk kebaikan dan keselamatan di muka bumi. Semua itu adalah mungkin.

Saya tahu bahwa Asia dan Afrika mempunyai keberagaman lebih besar dalam hal agama, paham, dan kepercayaan lebih banyak dari benua - benua lain di dunia. Tapi hal itu adalah alami! Asia dan Afrika adalah tempat kelahiran terhadap kepercayaan dan ide - ide klasik,yang tersebar di seluruh dunia. Oleh karena itu, kita harus benar - benar harus memberikan perhatian khusus untuk meyakinkan bahwa prinsip yang biasanya disebut "Hidup dan Biarkan Hidup" -- catat, saya tidak mengatakan prinsip liberalisme "Laissez Faire, Laissez Passer" yang sudah kuno -- pertama kali diterapkan seutuhnya oleh kami sedalam batas - baats Asia dan Afrika. Hanya prinsip inilah kita bisa meningkatkan hubungan kita dengan negara tetanggalah, dan juga negara - negara yang lebih jauh.

Agama merupakan kepentingan yang mendominasi khususnya dibagian dunia ini. Mungkin ada lebih banyak agama dibandingkan bagian lain di dunia ini. Tapi lagi - lagi negeri - negeri kita adalah tempat lahirnya berbagai agama. Apakah kita harus tercerai berai oleh keberagaman kehidupan agama kita? Benar sekali bahwa tiap- tiap negara mempunyai sejarahnya sendiri, raison d'être nya sendiri. Kebanggan khususnya adalah pada kepercayaannya sendiri, pada misinya sendiri dan kebenaran istimewa yang ingin ajarkannya. Tapi  jika kita tidak menyadari bahwa semua agama besar punya satu pesan yang sama mengenai toleransi dan dalam keteguhan mereka terhadap ketaatan pada prinsip "Hidup dan Biarkan Hidup", jika pengikutnya tidak disiapkan untuk memberikan kedudukan yang sama bagi hak bagi orang lain dimana saja, jika negara tidak melakukan tugasnya untuk memastikan bahwa hak -hak yang sama diberikan kepada pengikut seluruh kepercayaan - jika hal itu terjadi berarti agama telah direndahkan dan disesatkan. Jika Negara Asia Afrika tidak menyadari tanggung jawab mereka dalam masalah ini dan bersatu untuk memenuhinya,  kekuatan agama yang sangat kuat, yang seharusnya menjadi sumber kesatuan dan benteng terhadap gangguan asing, akan menyebabkan kehancuran dan bisa berakibat pada hacurnya kemerdekaan yang telah didapatkan dengan susah payah oleh sebagian besar negara - negara Asia Afrika dengan bertindak bersama.

Saudara - saudari sekalian, Indonesia adalah Asia Afrika dalam bentik yang lebih kecil. Indonesia adalah sebuah negara dengan banyak agama dan kepercayaan. Orang Indonesia ada yang Muslim, Kristen, Buddha Siwa, dan masih banyak kepercayaan lainnya. Indonesia juga punya banyak suku bangsa seperti Aceh, Batak, Sumatera Tengah, Sunda,Jawa Tengah, Madura, Toraja, Bali, dan lain sebagainya. Tapi syukurlah kami mempunyai keinginan untuk bersatu. Kami punya Pancasila. Kami mempraktekkan prinsip "Hidup dan Biarlah Hidup", kami saling toleransi. Bhinneka Tunggal Ika - Walaupun berbeda -beda tapi tetap satu - adalah motto negara indonesia. Kami adalah satu bangsa.

So, let this Asian-African Conference be a great success! Make the "Live and let live" principle and the "Unity in Diversity" motto the unifying force which brings us all together - to seek in friendly, uninhibited discussion, ways and means by which each of us can live his own life, and let others live their own lives, in their own way, in harmony, and in peace. Jadi mari kita sama - sama sukseskan Konferensi Asia Afrika ini! Buatlah prinsip "Hidup dan biarlah hidup" dan motto Bhinneka Tunggal Ika menjadi kekuatan pemersatu yang menyatukan kita semua - untuk  berdiskusi dengan ramah, dengan cara dan alat yang dengannya tiap - tiap dari kita bisa menghidupkan hidup kita sendiri, dan biarkan yang lain menghidupkan hidup mereka sendiri, dalam cara mereka sendiri, dalam harmoni dan kedamaian.

 Jika kita berhasil melakukan itu, dampaknya terhadap kebebasan, kemerdekaan, dan kesejahteraan rakyat akan meluas sampai ke sebagian besar dunia. Cahaya pengertian telah dinyalakan, pilar kerjasama juga sudah didirikan. Kemungkinan keberhasilan dari konferensi ini sudah dibuktikan dengan kehadiran anda semua disini hari ini. Berikanlah kekuatan untuk kita,untuk mendapatkan kekuatan inspirasi - untuk menyebarkan pesan ke seluruh dunia.

Kegagalan akan berarti bahwa cahaya pengertian yang sepertinya telah tenggelam di timur - arah cahaya yang melihat bahwa seluruh agama besar lahir disini pada masa lalu - telah dipadamkan lagi oleh awan hitam sebelum rakyat bisa mengambil keuntungan dari pancaran hangatnya.
Tapi marilah kita berdoa dan percaya diri. Kita mempunyai kesamaan dalam banyak hal.

Secara relatif, kita semua disini berkumpul sebagai tetagga. Hampir semua dari kita mempunyai pengalaman yang sama, pengalaman kolonialisme. Banyak dri kita yang mempunyai agama yang sama. Banyak dari kita mempunyai akar kebudayaan yang sama. Banyak dari kita, yang masih disebut "negara tertinggal", mempunyai masalah ekonomi yang sedikit banyak sama. jadi masing - masing dari kita bisa saling belajar dari pengalaman negara lain dan bisa saling membantu.Dan saya pikit kita juga semua juga mempunyai  cita -cita kemerdekaan dan kemandirian nasional. Ya, kita punya banyak kesamaan tapi kita tidak terlalu saling mengenal.

Jika konferensi ini berhasil membuat orang - orang dari timur yang para wakilnya bertemu disini menjadi sedikit saling memahami, sedikit saling menghargai, sedikit saling bersimpati terhadap maslah yang ada - jika semua itu terjadi maka konferensi ini akan sangat bernilai, terlepas dari hal lain yang mungkin dicapai. Tapi saya harap konferensi ini akan memberikan lebih dari sekedar pemahaman dan niat baik - saya harap konferensi ini akan menyangkal dan membuat pernyataan diplomat dari jauh menjadi sekedar omong kosong belaka: "Kami akan menjadikan Konferensi Asia Afrika menjadi pesta muium teh di sore hari".Saya harap konferensi ini akan membuktikan mengenai fakta bahwa Pemimpin Asia Afrika mengerti bahwa Asia dan Afrika hanya kan bisa makmur jika kita bersatu. Bahkan keamanan dunia pun tak akan bisa dijaga tanpa Persatuan Asia Afrika. Saya harap pertemuan ini akan memberikan panduan kepada umat manusia mengenai bagaimana caranya menjaga keamanan dan kedamaian. Saya harap konferensi ini akan memberikan bukti bahwa Asia dan Afrika telah terlahir kembali, bahkan Asia baru dan Afrika baru lah yang terlahir kembali.

Tugas kita adalah untuk mendapatkan rasa saling emahami dan dari pemahaman itu akan ada rasa saling menghargai yang lebih besar, dan dari apresiasi itu akan mendatangkan tindakan kolektif. Tanam kan dalam pikiran anda kata - kata dari putra terbaik Asia "Bicara itu mudah, bertindak itu sulit, memahami itu lebih sulit. Sekali bisa memahami, tindakan itu mudah".

Itulah yang dapat saya sampaikan,  Semoga perundingan kita bisa membuahkan hasil atas izin Tuhan, dan semoga kebijaksanaan anda bisa menyalakan lampu dari batu api yang sulit dari kondisi saat ini.

Janganlah kita bersusah hati atas masa lalu, tapi marilah membuka mata kita menuju masa depan. Marilah kita mengingat bahwa harga diri dari manusia menjadi ternoda selama negara atau sebagian negara masih belum merdeka. Marilah kita mengingat bahwa tujuan tertinggi dari manusia adalah pembebasan dari belenggu ketakutan, belenggu dari degradasi manusia, belenggu kemiskinan - pembebasan manusia dari belenggu fisik, spiritual, dan intelektual yang telah lama menghambat pembangunan mayoritas manusia.

And let us remember, Sisters and Brothers, that for the sake of all that, we Asians and Africans must be united. As President of the Republic of Indonesia, and on behalf of the eighty million people of Indonesia, I bid you welcome to this country. I declare the Asian-African Conference opened, and I pray that the Blessing of God will be upon it, and that its discussions will be profitable to the peoples of Asia and Africa, and to the peoples of all nations! Dan marilah kta mengingat, saudara saudari, bahwa untuk mencapai itu semua kita, Asia dan Afrika, harus bersatu. Sebagai Presiden Republik Indonesia, dan atas nama delapan puluh juta rakyat Indonesia. Saya ucapkan selamat datang di Indonesia. Saya nyatakan bahwa Konfereni Asia Afrika dibuka. saya doakan semoga Tuhan memberkahi konferensi ini dan semoga diskusi ini akan menguntungkan Orang -orang Asia dan Afrika.

Bismillah !



Tuhan memberkati !



Lihat Bagian 1 Disini
Lihat Bagian 2 Disini


Kamis, 10 Desember 2015

Pidato Presiden Soekarno Pada Konferensi Asia Afrika Di Bandung 17 - 24 April 1955 (Bagian 2)

\

Lihat Bagian 1 Disini
Lihat Bagian 3  Disini

Dan saya memohon  tidak hanya memikirkan kolonialisme hanya dalam bentuk klasik saja seperti yang diketahui oleh kami dari Indonesia dan juga saudara - saudara kita dari belahan dunia lain di Asia dan Afrika. Kolonialisme juga punya pakaian modernnya, dalam bentuk pengendalian ekonomi, pengendalian intelektual, pengendalian fisik aktual oleh sebagian kecil masyarakat asing dalam suatu negara. Ia adalah musuh yang ahli dan tangguh, dan tampil dalam banyak bentuk.  Ia tidak dengan mudah menyerahkan jarahannya. Dimanapun, kapanpun, dan bagaimanapun ia muncul, kolonialisme adalah makhluk jahat, dan salah satu hal yang harus dihapuskan dari muka bumi.

Perang melawan kolonialisme telah berjalan lama, dan tahukah anda bahwa hari ini adalah ulang tahun terkenal dari peperangan itu. Pada tanggal 18 April, seribu tujuh ratus tujuh puluh lima. baru seratus delapan puluh tahun yang lalu, Paul revere  melakukan perjalannan pada tengah malam melalui jalan pedesaan New England, memberi peringatan bahwa Tentara Inggris sudah mendekat dan pada permulaan Perang Kemerdekaan Amerika, perang anti-kolonial pertama yang berhasil dalam sejarah. Mengenai perjalanan malam hari, penyair Langfellow menulis :

 Sebuah Pekikan terhadap tantangan dan bukan ketakutan,

Sebuah suara dalam kegelapan, sebuah ketukan di pintu,

Dan sebuah suara yang menggema untuk selama - lamanya.

Ya, dia akan bergema untuk selama - lamanya, seperti halnya kata - kata anti-kolonial yang memberikan kenyamanan dan ketentraman selama hari - hari tergelap dari perjuangan kita yang akan menggema untuk selama-lamanya. Tapi ingatlah, perang itu yang dimulai 180 tahun yang lalu belum seluruhnya dimenangkan dan tidak akan pernah dimenangkan sampai kita bisa melihat -lihat dunia kita sendiri dan bisa mengatakan bahwa kolonialisme sudah mati.

Jadi, saya berkepentingan ketika berbicara mengenai kolonialisme.

Saya juga berkepentingan ketika berbicara perang untuk kedamaian. Bagaimana mungkin kita tak berkepentingan mengenai kedamaian?

Beberapa waktu yang lalu kita berargumen bahwa kedamaian itu penting bagi kita karena pecahnya pertempuran dibagian dunia kita akan membahayakan kemerdekaan kita yang bernilai, yang baru - baru ini kita menangkan dengan harga mahal.

Saat ini, gambarannya menjadi lebih hitam. Perang tidak hanya ancaman terhadap kemerdekaan kita, tapi juga berarti akhir dari peradaban bahkan kehidupan manusia. Ada ancaman halus didunia yang potensinya untuk kejahatan tidak benar - benar diketahui oleh orang lain. Bahkan dalam praktik dan latihan untuk perang efeknya bisa jadi terbentuk dari sesuatu kengerian yang tidak dikenal.

Beberapa waktu lalu gagasan tentang perang masih memberikan sedikit melegakan, jika ide itu muncul, mungkin bisa didiamkan dengan apa yang disebut "senjata konvensional" - bom, tank, meriam dan manusia. Saat ini rasa lega itu disangkal karena sudah jelas bahwa senjata yang sangat menerikan tentunya akan digunakan dan rencana militer suatu bangsa dalam basis seperti itu. Sesuatu yang non-konvensional menjadi konvensional, dan siapa yang tahu bahwa apa yang orang lain contohkan disalahgunakan dan kemampuan ilmiah yang kejam telah ditemukan sebagai wabah pada kemanusiaan.

Jangan berharap bahwa samudera dan laut akan melindungi kita. Makanan yang kita makan, air yang kita minum, ya, bahkan udara yang kita hirup bahkan terkontaminasi oleh racun yang berasal dari jarak ribuan mil.Dan bisa jadi, meskipun kita melarikan diri, generasi anak - anak kita yang belum lahir akan terlahir dengan tubuh yang terdistorsi yang menandai kegagalan kita dalam mengendalikan serangan yang diluncurkan di dunia.

Tak ada tugas yang lebih penting dibanding menjaga perdamaian. Tanpa perdamaian kemerdekaan kita tidak berarti banyak. rehabilitasi dan pembangunan negara kita tidak akan mempunyai banyak makna. Revolusi kita akan bisa menjalan kan perannya.

Apa yang bisa kita lakukan? Orang - orang Asia dan Afrika menggunakan sedikit kekuatan fisik. Bahka kekuatan ekonomi mereka sedikit dan tercerai berai. Kita tidak bisa mengandalkan kekuatan politik. Diplomasi bagi kami bukanlah masalah tongkat besar. Negarawan kita, kecil dan besar, tidak dilindungi oleh seperangkat jet pengebom.

Apa yang bisa kita lakukan? Banyak! Kita bisa menyuntikkan suara akal budi dalam urusan dunia. Kita bisa memobilisasi seluruh kekuatan spiritual, moral, semua kekuatan politik Asia Afrika pada sisi perdamaian.

Ya, kita! Rakyat Asia dan Afrika, sebanyan 1,4 Milyar, jauh lebih dari setengah populasi dunia, kita bisa memobilisasi apa yang disebut kekerasan moral bangsa dalam membantu perdamaian. Kita bisa mendemonstrasikan minoritas dunia yang hidup di negara lain dibenua lain yang kita, menjadi minoritas, adalah untuk perdamaian, bukan untuk perang, dan bahwa apapun kekuatan yang kita punya akan selalu diberikan kepada pihak damai.

 Dalam perjuangan ini, beberapa keberhasilan sudah mulai tampak. saya pikir aktivitas perdana menteri negara sponsor yang membawa anda kesini secara, yang umum diakui, tidak mempunyai peran yang tak penting dalam memainkan akhir dari perang di Indo - China.

 Lihatlah Rakyat Asia meninggikan suaranya, dan dunia pun mendengarkan. Ini bukanlah kemenangan kecil dan bukan preseden sepele! Kelima perdana menteri tidak mengeluarkan ancaman, tidak mengeluarkan ultimatum,tidak memobilisasi pasukan. Melainkan mereka berkonsultasi bersama, mendiskusikan isu - isu , mengerucutkan ide mereka, ikut menambahkan skill politik individual serta tampil ke depan dengan suara dan usul yang masuk akal yang membentuk basis untuk penyelesaian dari perjuangan panjang di Indo-China.

Saya seringkali sejak saat itu bertanya pada diri sendiri mengapa mereka berlima bisa berhasil ketika yang lainnya, dengan rekor diplomasi yang panjang tidak berhasil dan malahan membuat situasi yang buruk menjadi lebih parah sehingga timbul bahaya penyebaran konflik. Apakah karena mereka Asia? Mungkin itulah bagian dari jawaban, karena lautan api sudah ada di depan pintu mereka, dan dampaknya akan meluas akan mendatangkan ancaman yang nyata bagi rumah mereka sendiri. Tapi saya pikir jawabannya ada pada fakta bahwa kelima perdana menteri itu membawa pendekatan yang segar untuk mengatasi masalah.  Mereka tidak mencari keuntungan untuk negara mereka sendiri. Mereka tidak punya kapak kekuatan politik untuk diasah. Merka hanya punya satu kepentingan yaitu bagaimana mengakhiri peperangan sedemikian rupa sehingga peluang untuk melanjutkan perdamaian dan stabilitas meningkat.

Itulah, saudara saudari, sebuah acara bersejarah. Beberapa negara Asia yang sudah merdeka berbicara, dan dunia pun mendengarkan. Mereka berbicara mengenai kepedulian kepada Asia, dan membuat hal itu menjadi jelas bahwa urusan Asia adalah kepedulian orang Asia itu sendiri.Saat itu sudah lama berlalu saat masa depan Asia bisa ditetapkan oleh orang lain di tempat - tempat yang jauh.

bagaimanapun kita tidak bisa, kita tidak berani, membatasi kepentingan kita terhadap urusan benua kita sendiri. Keadaan dunia saat ini saling tergantung satu sama lain dan tidak ada negara yang bisa menjadi pulau diatas dirinya sendiri. Isolasi yang kuat yang dulunya masih mungkin, sekarang tidak lagi. Urusan seluruh dunia adalah urusan kita juga, dan masa depan kita tergantung pada solusi yang ditemukan mengenai semua masalah internasional, tak peduli betapa jauhnya.

Saat saya memandang aula ini, pikiran saya melayang kepada Konferensi Rakyat Asia lainnya. Pada awal 1949 - baru saja dinyatakan secara historis - negara saya untuk kedua kalinya sejak proklamasi kemerdekaan tsibuk dengan perjuangan hidup dan mati. Negara kami terkepung , banyak wilayah kami yang diduduki, sebagian besar pemimpin kami dipenjara atau diasingkan, eksistensi negara kami terancam.

Masalah pun diputuskan, bukan di ruang konferensi, tapi di medan perang. Utusan - utusan kami adalah senapan, meriam, bom, granat dan bambu runcing. Kami di blokade, secara fisik dan intelektualitas.

Itu adalah masa - masa yang menyedihkan tapi sekaligus masa kejayaan  dalam sejarah nasional kita bahwa tetangga kami yang baik, India, mengadakan Konferensi Negara - Negara Asia dan Afrika di New Delhi, untuk memprotes ketidakadilan terhadap Indonesia dan memberikan dukungan terhadap perjuangan kami. Blokade intelektual pun dipatahkan! Para delegasi kami diterbangkan ke New Delhi dan belajar dari tangan pertama mengenai dukungan yang masif yang diberikan kepada perjuangan kami untuk eksistensi nasional. Belum pernah ada dalam sejarah manusia solidaritas ditunjukkan oleh Orang - orang Asia dan Afrika untuk menyelamatkan sesama bangsa Asia yang ada dalam bahaya. Para diplomat dan negarawan, Pers dan orang biasa dari negara - negara tetangga di Asia dan Afrika semuanya mendukung kami. Kami mendapat keberanian baru untuk menekan perjuangan kami sampai kepada penyelesaian akhir yang sukses.Lagi - lagi kami merealisasikan sepenuhnya kebenaran dari pernyataan Desmoulin : "Jangan ragukan hebatnya kekuasaan dari orang yang bebas".

Bersambung ke Bagian 3

Lihat Bagian 1 Disini
Lihat Bagian 3 Disini

Rabu, 09 Desember 2015

Pidato Presiden Soekarno Pada Konferensi Asia Afrika Di Bandung 17 - 24 April 1955 (Bagian 1)


 Yang Terhormat, Bapak, ibu,dan Saudara - Saudari Sekalian,

Ini adalah kehormatan besar bagi dan keistimewaan bagi saya dalam hari bersejarah ini untuk mengucapkan Selamat Datang di Indonesia. Atas nama Rakyat dan Pemerintah Indonesia -- tuan rumah anda -- saya mengharapkan pengertian dan kesabaran anda jika kondisi negara kami tidak memenuhi ekspektasi anda. Kami pastikan bahwa kami telah melakukan yang terbaik untuk membuat jamuan yang berkesan baik untuk tamu dan tuan rumah. Kami berharap bahwa kehangatan sambutan yang kami berikan bisa menutupi kekurangan yang ada.

Saat saya memperhatikan aula dan hadirin yang berada di sini, hati saya menjadi sangat emosional. Inilah konferensi intercontinental orang kulit berwarna dalam sejarah umat manusia. Saya bangga bahwa negara saya bisa menjadi tuan rumahnya. Saya bahagia karena anda menerima undangan yang diadakan oleh lima negara sponsor. Namun saya juga tak mampu menahan kesedihan saat saya teringat akan kesengsaraan yang telah dilalui oleh rakyat kita. Kesengsaraan yang telah meminta banyak korban , baik dalam hal material maupun spiritual.

Saya menyadari bahwa kita berkumpul disini sebagai hasil dari pengorbanan. Pengorbanan yang dilakukan oleh nenek moyang kita dan oleh rakyat serta generasi muda. Bagi saya, aula ini tidak hanya diisi oleh para pemimpin  - pemimpin Negara Asia Afrika; tapi ruangan ini juga diisi oleh  arwah - arwah yang telah mendahului kita, yang abadi, yang gigih, dan tak kasat mata yang telah pergi mendahului kita. Perjuangan dan pengorbanan mereka mengukir jalan bagi pertemuan perwakilan tertinggi dari negara merdeka dan berdaulat dari dua benua terbesar di dunia.

Ini adalah sebuah permulaan dalam sejarah dunia bahwa Para Pemimpin dari Rakyat Asia dan Afrika misa bertemu bersama dinegaranya sendiri untuk berdiskusi dan berunding terhadap persoalan yang menjadi keprihatinan bersama. Baru beberapa dekade lalu munculnya kesadaran untuk bepergian ke negara lain dan bahkan ke benua lain sebelum para pembicara dari rakyat kita bisa memenuhinya.

Saya ingat (pertemuan saat ini) dalam hubungannya dengan konferensi "Liga Anti Imperialisme dan Kolonialisme" yang diadakan di Brusel sekitar 30 tahun lalu. Pada pertemuan itu banyak delegasi - delegasi hebat yang datang pada hari ini untuk saling bertemu dan menemukan kekuatan baru dalam pertarungan mereka untuk kemerdekaan.

Tapi pertemuan itu diadakan di tempat yang berjarak ribuan mil dari sini, di tengah - tengah orang asing, di negara asing, di benua asing. Pertemuan itu tidak diadakan berdasarkan pilihan, namun keperluan.

Saat ini perbedaannya sangat kontras. Negara dan bangsa kita tidak lagi dijajah. Saat ini kita bebas, berdaulat dan merdeka. Saat ini kita sudah menjadi tuan di rumah sendiri. Kita tidak perlu pergi ke benua lain untuk bertemu.

 Sudah ada berbagai pertemuan penting di Negara - Negara Asia itu sendiri.

Jika kita mencari pendahulu dari pertemuan besar kita ini, kita harus melihat ke Colombo, ibu kota Sri Langka yang merdeka, Konferensi Lima Menteri yang diadakan disana pada tahun 1954. Juga Konferensi Bogor pada Desember 1954 yang menunjukkan jalan yang terang ke depan untuk Solidaritas Asia Afrika, dan konferensi yang saya mendapat kehormatan dalam menyambut anda adalah realisasi terhadap solidaritas tersebut.

Tentunya saya bangga bahwa negara saya lah yang menjadi tuan rumahnya.

But my thoughts are not wholly of the honour which is Indonesia’s today. No. My mind is for a part darkened by other considerations.  Tapi pemikiran saya bukan hanya untuk kehormatan Indonesia saat ini saja. tidak. Pikiran saya adalah untuk bagian yang digelapkan oleh kepentingan lain.

Anda belum pernah berkumpul bersama dalam kedamaian, kesatuan, dan kerjasama dunia. Jurang perbedaan terbuka lebar antar bangsa - bangsa dan suku - suku. Dunia kita yang tidak bahagia tercabik - cabik dan tersiksa. Orang - orang dari seluruh negeri jangan berjalan dalam ketakutan meskipun mereka tak bersalah.  Anjing - anjing perang terlepas sekali lagi.

Dan terlepas dari apa yang mreka lakukan, hal ini harus terjadi. lalu bagaimana? Bagaimana dengan negara kita yang baru merdeka? bagaimana dengan anak - anak dan orang tua kita?

Beban para delegasi konferensi ini tidaklah ringan , karena saya tahu pertanyaan - pertanyaan ini -- yang merupakan pertanyaan - pertanyaan mengenai kehidupan atau kematian itu sendiri -- pasti ada dalam pikiran kita, seperti halnya dalam pikiran saya. Dan Negara - Negara Asia dan Afrika tidak bisa, meskipun mereka mau, menghindari tugas mereka dalam menemukan solusi terhadap permasalahan tersebut.

Karena itulah tugas kemerdekaan itu sendiri. Itulah harga yang harus kita bayar untuk kemerdekaan kita. Untuk beberapa generasi rakyat kita telah menjadi suara yang bungkam di dunia. Kita menjadi orang yang tak dianggap, orang - orang yang nasibnya ditentukan oleh orang lain yang punya kepentingan besar, mereka hidup dalam kemiskinan dan kehinaan. Lalu negara kita meminta, bahkan melawan untuk kemerdekaan sampai akhirnya meraih kemerdekaan dan dengan kemerdekaan mendatangkan tanggung jawab. Kita punya tanggung jawab terhadap diri kita sendiri, dan kepada dunia, dan juga kepada generasi yang belum lahir. Tapi kita tak menyesalinya.

Pada tahun 1945, tahun pertama dari revolusi nasional kami, kami dari Indonesia berkonfrontasi dengan pertanyaan mengenai apa yang akan kami lakukan ketika kemerdekaan dapat kami capai dan amankan. Kami tahu bagaimana caranya melawan dan menghancurkan. Lalu kamipun tiba - tiba berkonfrontasi dengan pentingnya mengisi dan memberi makna kepada kemerdekaan kami.  Bukan hanya isi dan makna material saja, tetapi juga isi etika dan moral. Karena kemerdekaan tanpa etika dan moralitas merupakan yiruan yang buruk terhadap apa yang kita  cari. Tanggung jawab dan beban  , hak dan kewajiban serta hak istimewa kemerdekaan harus dilihat sebagai bagian dari isi etika dan moral dari kemerdekaan.

Tentunya, kami menyambut perubahan yang menempatkan beban baru diatas pundak kita dan kita semua memutuskan semua keberanian dan kekuatan kita dalam membawa beban ini.

Saudara - saudara sekalian, betapa dinamisnya dan menakutkannya masa kita ini! Saya ingat beberapa tahun lalu, saya melakukan analisis publik mengenai kolonialisme, dan saya tertarik pada sapa yang disebut "Garis Hidup Imperialisme". Garis ini berjalan dari Selat Gibraltar, melalui Mediterania, Terusan Suez, Laut Merah, Samudera Hindia, Laut Cina Selatan, dan Laut Jepang. Kebanyakan dari tempat - tempat tersebut, , teritori di kedua sisi dari "Garis Hidup" ini adalah negera - negara jajahan. Rakyatnya tidak bebas, masa depan mereka dipertaruhkan kepada sistem alien. Di Sepanjang "Garis Hidup" itu, ada pembuluh utama imperialisme, yang memompa darah kehidupan bagi kolonialisme.

Dan saat ini di di dalam aula, berkumpullah para pemimpin dari orang - orang yang sama. Mereka tidak lagi korban dari kolonialisme. Mereka tidak lagi alat bagi orang lain serta permainan para tentara yang tidak bisa mereka kendalikan. Saat ini anda mewakili orang - orang bebas, orang - orang dari status dan kedudukan berbeda di dunia.

Telah terjadi  "Sturm über Asien'" (Badai Di atas Asia) -- juga diatas Afrika. Beberapa tahun terakhir telah terlihat perubahan besar.Negara, bangsa, telah terjaga telah terjaga dari tidur selama berabad - abad. Orang - orang pasif telah pergi. Ketenangan telah ada untuk perjuangan dan aktivitas. Tentara yang perkasa telah menyapu dua benua. Wajah mental, spiritual, dan politik dunia telah berubah dan prosesnya belum lah lengkap. Ada kondisi baru, konsep baru, masalah baru, dan cita - cita baru yang membentang di seluruh dunia. Badai kebangkitan dan kebangkitan kembali bangsa telah menyapu daratan. Menggoncang, menggantikannya, menggantikannya untuk hal yang lebih baik.

Abad kedua puluh ini adalah sebuah periode dinamisasi yang luar biasa. Mungkin 50 tahun terakhir ini terakhir ini kita telah melihat lebih banyak pembangunan dan kemajuan material dibandingkan 500 tahun sebelumnya. Manusia telah mempelajari cara untuk mengendalikan bencana yang awalnya mengancamnya. Dia telah belajar bagaimana caranya memakan jarak.Dia telah belajar bagaimana memproyeksikan suara dan gambarnya  melintasi samudera dan benua. Mereka telah menggali ke dalam rahasia alam dan belajar bagaimana membuat padang pasir bisa ditumbuhi bunga dan tanaman bumi yang menambah keberkahannya. Dia telah belajar bagaimana mengeluarkan kekuatan dahsyat yang terkunci dalam partikel materi terkecil.

Tapi sudahkah keahlian politik seorang manusia berjalan seiring dengan keahlian teknis dan ilmiahnya?   Seseorang bisa merangkai petir pada perintahnya -- bisakah dia mengendalikan masyarakat tempat dia hidup? Jawabannya adalah Tidak! Keahlian politik seseorang jauh dibawah keahlian teknis, dan apa yang telah dia buat belum tentu bisa dikendalikannya.

Hasil dari (keahlian) ini adalah ketakutan. Dan seseorang kesulitan untuk mencapai keamanan dan moralitas.

Mungkin saat ini masyarakat, pemerintah, dan kenegarawanan harus didasarkan pada aturan tertinggi dalam moralitas dan etika dalam porsi yang jauh lebih besar dibandingkan saat - saat lainnya dalam sejarah dunia. Dan dalam bidang politik,  apakah aturan tertinggi dalam moralitas itu? Yaitu bahwa segala yang dilakukan haruslah ditujukan untuk kebaikan umat manusia. Tapi saat ini kita menghadapi situasi dimana kebaikan umat manusia tidak selalu menjadi pertimbangan utama. Banyak orang - orang yang berada pada kekuasaan tertinggi cenderung berpikir untuk mengendalikan dunia.

 Ya, kita hidup pada dunia ketakutan. Hidup seorang manusia saat ini telah berkorosi dan diperpahit oleh ketakutan. Ketakutan akan masa depan, ketakutan akan bom hidrogen, ketakutan akan ideologi. Mungkin ketakutan ini adalah bahaya yang lebih besar dibandingkan bahaya itu sendiri, karena ketakutan lah yang membuat manusia bertindak bodoh, bertindak tanpa petimbangan, bertindak dengan berbahaya.

Dalam perundingan ini, Saudara Saudari, saya memohon untuk tidak  berpanduan pada rasa takut karena ketakutan adalah asam yang membentuk tindakan manusia pada pola yang sulit dimengerti. Berpanduan lah pada harapan dan kebulatan tekad, berpanduanlah pada cita - cita, dan ya berpanduanlah pada impian!

 Kita adalah bagian dari negara - negara yang berbeda, kita adalah bagian dari latar belakang sosial dan pola budaya yang berbeda. Jalan hidup kita berbeda. Jenis ras kita berbeda, dan bahkan warna kulit kita berbeda. Tapi apakah itu penting? Manusia bersatu atau terpecah oleh pertimbangan lain. Konflik terjadi bukan karena perbedaan warna kulit ataupun perbedaan agama melainkan dari perbedaan keinginan.

Saya yakin kita semua bersatu oleh lebih banyak hal penting daripada hal-hal superfisial yang memisahkan kita. Kita  semua bersatu dari kebencian bersama terhadap kolonialisme dalam bentuk apapun yang muncul.Kita disatukan oleh kebencian bersama terhadap rasialisme, kita disatukan oleh kebulatan tekad untuk menjaga dan menstabilkan perdamaian di dunia. Bukankah tujuan - tujuan itu disebutkan dalam surat undangan yang anda tanggapi?

Saya terang - terangan mengakui bahwa  saya tidak  tertarik atau didorong semata - mata oleh motif pribadi.

Bagaimana mungkin untuk tidak berkepentingan terhadap kolonialisme? bagi kami, kolonialisme bukanlah sesuatu yang jauh dan berjarak. Kami telah mengenal semua kekejamannya. Kami telah melihat pemborosan besar yang ditimbulkannya, kemiskinan yang ditimbulkannya, dan warisan yang ditinggalkan dibelakangnya ketika didorong oleh perjalanan sejarah yang tak dapat dicegah.  Rakyat - rakyat saya dan rakyat - rakyat banyak negara Asia dan Afrika pun mengetahuinya karena kita telah mengalaminya.

Tentunya  kita belum bisa mengatakan bahwa semua bagian dari negara kita sudah benar - benar bebas. Beberapa bagian masih di pekerjakan dibawah ancaman cambuk. Dan beberapa bagian Asia dan Afrika yang tidak terwakili disini masih menderita pada kondisi yang sama.

 Ya, beberapa bagian negara belum bebas. Karena itulah kita semua belum bisa merasakan bahwa tujuan dari perjalann sudah tercapai.Tidak ada yang merasa dirinya bebas, saat sebagian lain dari tanah airnya belum bebas.  Seperti kedamaian, kemerdekaan itu tak dapat dipisahkan. Tidak ada yang namanya setengah bebas, seperti halnya tidak ada yang namanya setengah hidup.

Kita seringkali mendengar "Kolonialisme sudah mati". Jangan sampai tertipu ataupun lengah dengan ucapan tersebut. Saya katakan, kolonialisme belum mati. Bagaimana bisa kita katakan telah mati, saat banyak wilayah di Asia dan Afrika belum bebas.


Lihat Bagian 2 Disini
Lihat Bagian 3 Disini

Selasa, 08 Desember 2015

Terjemahan Pidato Jokowi di KTT APEC CEO 10 November 2014






Yang Mulia, Hadirin yang terhormat, para CEO, Selamat Pagi.



 Pertama-tama, atas nama Pemerintah dan Rakyat Indonesia, Saya ingin berterima kasih karena telah datang di presentasi saya. Saat ini, saya bahagia, sangat – sangat bahagia, bisa bertemu anda , karena dulunya saya juga seorang pengusaha. Jadi, pagi ini, Saya sangat senang bahwa kita bisa berbicara mengenai bisnis, mengenai investasi dengan anda semua.

Gambar ini menunjukkan peta Indonesia. Jumlah penduduk kami adalah 240 juta jiwa dan jaraknya seperti dari London di Inggris ke Istanbul di Turki. Dan bayangkan, kami memiliki 17ribu pulau. Sekali lagi,17 ribu pulau.

 Anggaran nasional kami pada tahun 2015 adalah $167 milyar dan untuk subsidi BBM $27. Sebuah jumlah yang besar. Jadi kami ingin mengalihkan subsidi BBM dari aktivitas konsumsi ke aktivitas produksi. Kami ingin mengalihkan subsidi bahan bakar kami ke dalam bidang pertanian seperti untuk bibit, pupuk, dan juga irigasi. Kami ingin membangun bendungan – 25 dam dalam waktu 5 tahun dari subsidi BBM kami untuk menjamin pasokan air menuju area pertanian.

Sebagian subsidi kami alihkan kepada nelayan, memberi mesin boat dan kulkas kepada mereka. Kami ingin meningkatkan penghasilan para nelayan. Sebagian subsidi BBM kami alihkan kepada Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di desa – desa. Kami ingin membantu mereka untuk meningkatkan modal kerja mereka. Dan sebagian subsidi akan kami alihkan pada program kesehatan, pendidikan, dan infrastruktur.

Dalam waktu 5 tahun kami akan membangun 24 pelabuhan laut dan pelabuhan laut dalam. Seperti yang anda ketahui, kami memiliki 17ribu pulau jadi kami sangat membutuhkan pelabuhan laut dan pelabuhan laut dalam. Inilah peluang untuk anda : 24 pelabuhan laut dan pelabuhan laut dalam.

Foto ini adalah foto pelabuhan kami di Jakarta, Pelabuhan Tanjung Priok. Pada Tahun 2009, kapasitas nya adalah 3,6 juta TEU setahun dan rencana kami pada tahun 2017 bisa menjadi sekitar 15 juta TEU setahun. Ini adalah pelabuhan potensial di Indonesia. Kami ingin membangun di Pulau Sumatera, Pulau Kalimantan, di Pulau Jawa, di Pulau Sulawesi, di Pulau Maluku, dan juga di Pulau Papua.

Dan rencana kami adalah membangun jalan kereta api, jaringan kereta api. Saat ini sudah ada di Pulau Jawa dan kami ingin membangunnya di Pulau Sumatera, di Pulau Kalimantan, di Pulau Sulawesi, dan juga di Pulau Papua. Ini adalah peluang untuk anda.

Sekarang mari kita bicarakan mengenai transportasi massal. Kami ingin membangun transportasi masal di 6 kota besar di Indonesia. Kami telah memulainya tahun lalu di Jakarta, dan kami akan melanjutkannya di Medan, di Makassar, di Semarang, di Bandung, di Surabaya. Jadi, ini adalah kesempatan anda, karena anda tahu anggaran nasional kami terbatas.

Untuk agenda maritim kami, kami ingin membangun tol laut. Apakah tol laut itu? Tollaut adalah sistem transportasi maritim agar biaya transportasi menjadi lebih rendah, agar biaya transportasi kami menjadi lebih efisien.

Contohnya, harga semen, satu sak semen di Pulau Jawa adalah $6 per sak semen. Tapi di Pulau papua harganya adalah $150 per sak semen. Bayangkan, 25 kali lipat lebih mahal. Jadi kami harap dengan tol laut kami harga setiap pulau menjadi sama.

Dalam bidang kelistrikan, kami membutuhkan pembangkit listrik. Kami membutuhkan pembangkit listrik sekitar 35 ribu mega volt untuk membangun industri kami, proyek kami ataupun zona manufaktur. Jadi, kami kebutuhan pembangkit listrik sangat mendesak bagi kami. Inilah peluang anda untuk berinvestasi dalam proyek ini. Mengingat kebutuhan kami akan pembangkit tenaga listrik, untuk manufaktur dan daerah industri.

Banyak investor yang mengeluhkan masalah pengambilalihan lahan. Saya akan menekan para menteri saya, para gubernur, para walikota untuk membantu menyelesaikan masalah ini. Saya mempunyai pengalaman dengan pengalihan lahan saat saya menjadi gubernur. Kami mempunyai proyek, Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta yang dimulai 15 tahun yang lalu tapi dihentikan 8 tahun yang lalu. Masalahnya adalah ada 1,5 km ruas jalan yang belum selesai karena ada 143 kepala keluarga yang menolak kompensasi yang kami tawarkan. Jadi saya mengundang mereka tahun lalu untuk mencari jalan keluarnya. Dalam 4 kali pertemuan, permasalahan pun selesai.

 Dan jalan tol baru pun sudah mulai beroperasi sejak tujuh bulan lalu.

Mengenai perizinan bisnis, kami mempunyai kantor pelayanan terpadu yang bisa membantu anda, yang akan melayani dan memfasilitasi anda dalam mendapatkan perizinan bisnis.

 Terakhir, atas nama Pemerintah dan Rakyat Indonesia, Saya ingin mengucapkan terima kasih karena telah mendengarkan presentasi saya. Kami menunggu anda untuk datang ke Indonesia. Kami menunggu anda untuk berinvestasi di Indonesia.

Terima Kasih
Terima Kasih
Selamat pagi.




Sumber click Disini

Senin, 07 Desember 2015

Pidato Warren Buffett kepada Mahasiswa Universitas Georgia 2001 (Bagian 2 - Habis)

 Lihat Bagian 1 Disini


Dan jika anda mengikutinya maka anda lah yang akan membeli 10% nya. Maksudnya itulah tujuan akhirnya, dan hal ini adalah sesuatu yang bisa dicapai oleh setiap orang di ruangan ini. Jadi inilah akhir dari ceramah. Sekarang mari bicarakan mengenai apa yang anda pikirkan, anda bisa bertanya apapun. Satu – satunya hal yang tidak akan saya katakan adalah apa yang kami jual atau beli. Saya bahkan tidak mengatakannya pada diri saya sendiri. Maksudnya saya menuliskannya dan ini seperti coca cola formula saja. Hanya ada 2 orang yang dapat masuk ke dalam departemen terpercaya dan menemukannya dan saya tidak tahu kedua orang itu. Jadi kita tidak akan membicarakan apa yang kami jual atau beli, tapi yang lain tidak masalah. Personal, bisnis, atau apapun yang ingin anda tanyakan. Sejujurnya, semakin sulit pertanyaannya, semakin menarik pertanyaan tersebut bagi saya. Jadi jangan hiraukan perasaan saya, lemparkan saja ke kepala saya.

 Dan untuk ini, saya rasa kita akan menggunakan microphone – apakah ini satu – satunya microphone disini?

Moderator: Inilah satu – satunya microphone. Untuk bertanya anda harus maju je depan.

Warren Buffett  Silahkan antri dan saya akan menjadi Regis Philbin dan anda bisa – saya punya kepercayaan kuno bahwa saya hanya bisa berharap untuk menghasilkan uang hanya dalam bidang yang saya pahami. Yang saya maksud pahami bukanlah produknya ataupun semacamnya tapi akan seperti apakah (kondisi) ekonomi ataupun bisnis selama 10 atau 20 tahun dari sekarang. Saya tahu secara umum bagaimana kondisi ekonomi itu, katakan lah seperti apakah permen karet wrigley 10 tahun dari sekarang. Internet tidak akan mengubah cara orang mengunyah permen karet dan tidak akan mengubah permen karet apa yang mereka kunyah. Jika anda memiliki pasar permen karet dalam jumlah besar, dan anda punya Doublemint, Spearmint, dan Juicy Fruit, maka merk – merk itu akan tetap ada sampai 10 tahun ke depan. Jadi saya bisa memperkirakan dengan tepat bagaimanakah prospek ke depan dari wrigley, tapi saya tidak ingin menunggu terlalu jauh jika saya mengharapkan hal tersebut.

Mengevaluasi bahwa perusahaan tersebut tetap berada dalam sesuatu yang saya sebut “lingkaran kompetensi saya.” Saya mengerti apa yang mereka lakukan, saya memahami kondisi ekonomi nya, saya mengerti aspek kompetitif bisnisnya. Ada berbagai jenis perusahaan yang mempunyai masa depan yang luar biasa tapi saya tidak tahu yang mana saja perusahaannya itu. Saya dulu pernah berpidato dan saat itu saya membawa daftar hardcopy berisi 70 halaman yang berisi 2000 perusahaan otomotif. Sekarang diabad 20 anda telah menyaksikan apa yang mampu diperbuat oleh industri otomotif terhadap negara ini, dampaknya akan berpengaruh pada anak – anak anda, cucu anda, dan seterusnya. Industri ini mentransformasikan landscape Amerika. Namun dari 2000 perusahaan tersebut, hanya 3 yang dapat bertahan. Dan mereka belum bekerja sebaik itu.

 Jadi bagaimanakah anda memilih tiga pemenang dari 2000 perusahaan? Ini tidaklah mudah untuk memilih. Yang mudah adalah saat anda melihat ke belakang tapi tidak mudah untuk melihat ke depan. Jadi bisa saja anda sudah mati saat ini melihat fakta bagaimana industri otomotif – faktanya, anda mungkin tidak bisa memprediksi seberapa besar dampak yang dihasilkannya.Tapi jika anda membeli perusahaan yang bereberangan dengan bisnisnya, anda tidak akan mendapatkan uang karena karakteristik ekonomi dari bisnis tersebut tidak mudah untuk dijabarkan.

Seringkali saya mengatakan bahwa hal termudah untuk diketahui adalah siapa yang kalah. Dan apa yang telah anda lakukan pada tahun 1905 atau semacamnya. Saat anda melihat apa yang akan terjadi dengan mobil seharusnya anda menjual kuda. Aa 20 juta ekor kuda pada tahun 1900 dan saat ini ada sekitar 4 juta ekor kuda. Jadi sangat mudah melihat siapa yang kalah. Anda tahu kuda adalah pecundangnya. Tapi pemenangnya adalah mobil secara keseluruhannya. Meskipun begitu 2000 perusahaan sudah hampir gagal, beberapa merger dan sebagainya.

Ada 3 perusahaan otomotif di Dow Industrials pada tahun 1920an dan 1930an – Studebaker, Nash – Kelvinator, dan hudson Motor. Saat ini seluruh nama itu familiar bagi saya dan mungkin sebagian familiar bagi anda. Tapi mereka tidak membuat mobil satupun. Mereka tidak menghasilkan uang tapi mereka pernah ada di Dow 30, mereka adalah aristokrat dari Bisnis Amerika.

 Di Carolina Utara, anda tahu Orville dan Wilbur lepas landas – atau mungkin Orville terbang dan Willbur memperhatikan, maka saya lah Wilbur nya. Tapi jika anda melihat masa depan bisnis penerbangan pada saat itu dan bagaimana hal itu bisa mentransformasi keadaan, hal itu akan mengejutkan anda. Dan hal itu akan membuat orang bersemangat. Seandainya saat itu ada kapitalis di Kitty Hawk, seharusnya dia menembak Orville, karena (investasi itu)sama sekali tidak menghasilkan apa -apa selain menghabiskan uang investor. Ada lebih dari 400 perusahaan penerbangan pada tahun 1920an dan 1930an. Ada di Omaha, ada di Nebraska, kami lah Silicon Valley nya dunia penerbangan. Namun mereka semua menghilang, benar – benar bisnis yang buruk.

Pada akhir tahun 1991, jika anda menjumlahkan penghasilan total dari seluruh perusahaan penerbangan, dengan dana milyaran yang dikeluarkan, sejak Wilbur dan Orvile menemukannya, maka jumlahnya adalah kurang dari nol. Jumlah penumpang terus berkurang setiap tahunnya, pentingnya industri ini bertambah secara dramatis dari dekade ke dekade, dan tidak ada ynag menghasilkan uang. Jadi temukanlah konsekuensi ekonomi – TV, mungkin penjualannya sekitar 20 jua – 25 juta di Amerika Serikat. Tapi saya pikir tidak ada lagi TV buatan Amerika Serikat. Anda akan berkata bahwa Produsen TV adalah bisnis yang luar biasa. Pada tahun 1950 tidak ada yang punya TV. Saat ini semua orang punya beberapa perangkat TV. Tidak ada orang yang menghasilkan uang di Amerika Serikat dengan membuat perangkat TV, mereka semua bangkrut. Anda tahu Magnavoxs, the RCAs dan perusahaan semacamnya.

Sama seperti halnya radio di tahu 20an. Lebih dari 500 perusahaan membuat radio pada tahun 1920an dan saya rasa pada saat itu tidak ada produsen radio dari Amerika Serikat pada saat ini. Tapi Coca Cola, anda tahu, Pada tahun 1884 di Jacobs Pharmacy atau apalah, seorang rekan datang dengan sesuatu istimewa. Banyaknya para peniru dari tahun ke tahun. Tapi saat ini anda mendapati sebuah perusahaan yang menjual (kasarnya) 1,1 milyar 8 ons penyajian produk tersebut. Bukan cuma Coca Cola – juga sprite dan produk lainnya – setiap harinya diseluruh dunia.

Jadi memahami karakteristik ekonomi sebuah bisnis berbed dari memprediksi fakta bahwa industri akan berjalan sangat baik. Jadi saat saya melihat bisnis internet atau bisnis teknologi,saya pikir ini luar biasa dan saya senang bermain – main dengan komputer. Saya juga memesan buku serta barang – barang lainnya dari amazon. Tapi saya tidak tahu siapakah yang akan menang. Saya tidak tertarik berinvestasi di perusahaan yang saya sendiri tidak yakin untuk menang. Saya hanya akan bermain – maind dengan komputer.

Mendefinisikan lingkaran kompetensi anda dalah aspek yang palin penting dalamberinvestasi. Bukan masalah seberapa besar lingkaran anda, tapi mengetahui apakah parameter lingkaran mengenai apa yang anda ketahui dan anda tidak ketahui. Anda tidak harus ahli dalam segalanya, namun tetap berada dalam lingkaran itu penting. Tom Watson Senior pendiri IBM menyatakan dalam bukunya “Saya bukan jeius, tapi saya bagus dalam titik, jadi saya tetap berada dalam titik tersebut,” dan itu lah kuncinya. Jadi jika saya memahami beberapa hal dan terus konsisten dalam hal itu maka saya akan baik – baik saja. Dan jika saya tidak memahami sesuatu tetapi saya sangat bersemangat terhadap sesuatu karena tetangga saya membicarakannya, maka harga sahamnya akan naik. Saya mulai bermain – main di suatu tempat dan saya pun rugi dan saya pun harus beranjak ke sini.

Peserta: Hello Mr. Buffett, Saya punya dua pertanyaan singkat. pertama, bagaimanakah anda menemukan nilai intrinsik dalam sebuah perusahaan?

Warren BuffettWell intrinsic value is the number that if you were all-knowing about the future and could predict all the cash that a business would give you between now and judgement day, discounted at the proper discount rate that number is what the intrinsic value of a business is. In other words, the only reason for making an investment and laying out money now is to get more money later on, right? That’s what investing is all about.  Nilai intrinsik adalah angka jika anda mengetahui segala hal di masa depan dan bisa memprediksi semua uang yang bisa dihasilkan dari hari ini sampai hari kiamat, dikurangi nilai diskon sewajarnya yang jumlahnya merupakan nilai intrinsik dari sebuah bisnis. Dengan kata lain, satu - satu nya alasan untuk melakukan investasi dan meletakkan uang adalah untuk mendapatkan uang yang lebih banyak lagi di masa yang akan datang, betul? Itulah tujuan dari investasi

 Saat anda melihat obligasi sangat mudah untuk diketahui apa yang akan anda dapatkan. Itu sudah tertulis pada obligasi itu sendiri yang menyatakan bahwa anda mendapatkan pembayaran bunga saat pembayaran hutang obligasi kepada anda. Jadi sangat mudah untuk diketahui nilai dari sebuah obligasi. Nilainya bisa berubah jika tingkat suku bunga juga berubah, namun arus kas nya teretak di obligasi. Arus kas tidak tercetak pada sertifikat saham. Itulah tugas dari analis untuk mencetaknya, merubah sertifikat saham itu yang mewakili bunga dalam bisnis, dan merubahnya menjadi obligasi dan menyatakan kira - kira sebesar ini lah saya akan membayar anda di masa depan. Ketika kita membeli  sebuah mesin baru agar Shaw bisa membuat karpet. Hal itu lah yang secara jelas kami pikirkan dan anda bisa mempelajarinya di sekolah bisnis.     

 Ini adalah hal yang sama dengan bisnis besar. Jika anda membeli coca cola hari ini,perusahaan menjual $110 - $15 milyar di pasaran. Pertanyaannya adalah, jika anda punya 110 atau 15 milyar anda tidak akan mendengarkan saya, namun saya lah yang akan mendengarkan anda. Tapi apakah anda akan meletakkan (investasi) anda saat ini untuk mendapatkan apa yang bisa diberikan oleh Coca Cola Company alam waktu 2 atau 300 tahun ke depan. Tingkat diskon tidak memberikan banyak perbedaan seiring waktu berjalan. Dan itulah pertanyaan mengenai seberapa banyak uang yang bisa mereka berikan kepada anda. Bukan masalah seberapa banyak analis yang merekomendasikannya, atau berapa volume sahamnya. atau seperti apakah bentuk grafiknya, tapi masalahnya adalah berapa banyak uang yang akan anda dapatkan.

 Apakah anda membeli lahan pertanian, apartemen, minyak di dalam tanahatau aset finansial apapun itu artinya anda melepaskan uang untuk mendapatkan uang yang lebih banyak lagi di kemudian hari. Pertanyaannya adalah berapa banyak uang yang anda ingin hasilkan, kapan anda ingin menghasilkannya, dan seberapa yakin anda? Dan saat saya menghitung nilai intrinsik dari sebuah bisnis, tidak peduli apakah saya membeli keseluruhan bisnis atau hanya sebagian kecil dari bisnis tersebut, saya selalu berpikir bahwa kami membeli seluruh bisnis karena begitulah pendekatan yang saya lakukan. Saya akan melihatnya dan bertanya, hasil apakah yang saya dapatkan dari bisnis ini dan kapan?

Selanjutnya tentu anda ingin menikmati uang yang anda hasilkan, dan mendapatkan return yang lebih tinggi selanjutnya. Berkshire tidak pernah memberikan apapun kepada pemegang sahamnya, tapi mampu memberikan peningkatan terhadap bisnis yang kita miliki. Kami bisa mengcompound nya secara internal. Namun yang mejadi persoalannya adalah, dengan penjualan Berkshire yang katakan lah $105 milyar atau lebih, , Bisakah kami mengucurkan dana segera untuk anda, dengan tingkat suku bunga saat ini, agar anda bisa menanamkan dana sekarang juga saat membeli perusahaan senilai $105 milyar?  

 Pertanyaan itu akan muncul. jika anda tidak bisa menjawabnya anda tidak bisa membeli saham. Anda bisa berjudi dalam saham jika anda menginginkannya, atau tetangga anda bisa membelinya. Tapi jika anda tidak bisa menjawab pertanyaan itu, saya tidak bisa akan bisa menjawabnya. Masalah itu ada pada beberapa perusahaan seperti internet dan masih banyak lagi perusahaan yang binisnisnya tidak begitu saya pahami. Berikutnya.

Peserta:  Jadi anda mempunyai formula yang berhubungan dengan mencari nilai intrinsik pada perusahaan - perusahaan tertentu? Maksudnya apakah anda mempunyai sistem matematis?

Warren BuffettJust kind of present value, future cash, yeah. Sejenis nilai saat ini, uang di masa depan, ya.

Peserta: Pertanyaan singkat kedua adalah kenapa anda tidak menuliskan formula atau strategi sehingga anda bisa berbagi dengan orang lain?

Warren Buffett Saya rasa saya pernah menuliskannya. Jika anda membaca laporan tahunan beberapa tahun belakangan ini, laporan tahunan yang paling baru yang saya gunakan, adalah sesuatu yang sudah saya bicarakan, adalah ilustrasi Aesop. Karena Aesop ini ada di tahun 600 Sebelum Masehi -- orang cerdas, namun tidak cukup cerdas mengetahui bahwa saat itu Tahun 600 Sebelum Masehi (SM). Mari kita coba untuk memprediksi. Aesop, yang hidup diantar kura - kura dan kelinci serta binatang - binatang lainnya menulis mengenai burung. Dia berkata " seekor burung ditangan senilai dengan dua ekor burung di semak - semak." Hal itu sebenarnya belumlah jelas karena seberapa yakin anda bahwa ada dua ekor burung di semak - semak dan berapa lama anda harus menunggu mereka keluar? Mungkin saat ini dia menyadarinya namun dia tidak punya waktu ksrena masih banyak perumpaan  yang harus dia tuliskan. namun dia sudah setengah jalan pada tahun 600 Sebelum Masehi (SM). Itulah tiga hal penting dalm investasi, berapa banyak burung di semak - semak, kapankah anda akan mendapatkannya, dan seberapa yakinkah anda?
 Sekarang jika tingkat kepemilikan adalah 15%, kasarnya, anda harus mendapatkan dua ekor burung untuk dari semak dalam 5 tahun untuk menyamai jumlah burung ditangan. Tapi jika tingkat kepemilikan 3% anda bisa mendapatkan dua burung dalam 20 tahun. Masih lebih masuk akal jika anda melepaskan burung yang ada di tangan, karena akan berkurang sesuai dengan tingkat kepemilikan. Masalahnya adalah anda sering kali tidak tahu berapa banyak burung kah yang ada di semak? Tapi pada perusahaan internet, burungnya tidak ada di semak semak. Tapi mereka tetap mengambil burung yang anda berikan ke mereka.  

Sebenarnya saya telah menuliskan hal yang serupa dan meniru tulisan Aesop yang ditulisnya 2600 tahun yang lalu, tapi saya ada dibelakang dengan bacaan saya. 

Peserta : Selamat pagi. Anda terkenal karena kesuksesan anda tapi saya ingin tahu apakah ada momen - momen tertentu dalam hidup anda seperti kesalahan atau kegagalan yang telah anda lakukan yang masih teringat. Apakah yang anda pelajari dari hal tersebut dan adakah saran dari anda untuk para mahasiswa disini untuk mengatasi kondisi yang sulit?

Warren BuffettYa, saya telah melakukan banyak kesalahan. Kesalahan terbesar -- sebenarnya bukan terbesar juga sih -- adalah membeli Berkshire Hathaway karena perusahaan ini adalah sebuah bisnis tekstil yang jelek. Saya membelinya sangat murah. Saya diajarkan oleh Ben Graham untuk membeli sesuatu dalam basis kuantitatif, lihatlah harga barang yang murah sekitar tahun 1940 - 1950. Hal ini membuat saya sangat terkesan. 

Jadi saya pun mulai melihat - lihat apa yang disebut sebagai puntung cerutu saham. Pendekatan puntung cerutu dalam membeli saham adalah bahwa anda berjalan di jalanan dan mencari puntung cerutu disekitar anda. Anda mendapatinya di jalanan dalam keadaan parah, basah, jelek -- tersisa satu hisapan lagi. Jika anda ambil dan anda hisap, menjijikkan. Anda buang, tapi gratis. Maksudnya murah. Lalu anda mencari rokok lain yang masih tersisa satu hisapan.

Itulah yang saya lakukan selama bertahun-tahun. Ini adalah sebuah kesalahan meskipun anda bisa menghasilkan uang dari sini. Tapi anda tidak bisa menghasilkan uang banyak, jauh lebih mudah untuk membeli bisnis yang hebat. Saat ini saya lebih memilih untuk membeli bisnis luar biasa dengan harga rata - rata dibandingkan bisnis rata - rata dengan harga luar biasa. Pada masa itu, berkshire menjual saham dibawah modal kerja. Anda punya pabrik dan mesin yang tak berguna, anda punya perlengkapan dan piutang yang nilainya menyusut. Haeganya murah, maka saya membelinya. Dan 20 tahun kemudian saya masih menjalankan bisnis yang buruk dan tidak menghasilkan uang.

Anda benar - benar mempunyai bisnis yang luar biasa karena waktu adalah teman dari bisnis yang luar biasa. Anda terus mengumpulkan, mendapatkan lebih banyak bisnis, dan anda tetap menghasilkan lebih banyak uang. Waktu adalah musuh bagi bisnis yang buruk. Saya bisa saja menjual Berkshire, mungkin melikuidasinya dan menghasilkan keuntungan kecil dengan cepat, anda tahu satu hisapan rokok. Tapi mempertahankan cara bisnis seperti ini adalah sbuah kesalahan besar.

 Anda mungkin berkata bahwa saya belajar sesuatu dari kesalahan. Dan saya akan menjadi jauh lebih baik -- apa yang saya lakukan dengan Berkshire adalah dengan terus membeli bisnis yang lebih baik.  Saya memulai bisnis asuransi, See's Candy, the Buffallo dan semacamnya. Saya lebih memilih untuk memulainya dengan merk entitas baru yang kecil dibandingkan menggunakan Berkshire sebagai platform. Saat ini saya bersenang - senang dengan merk baru tersebut. Segala sesuatu dalam hidup berubah kearah lebih baik, jadi saya tidak mengeluhkan hal itu, tapi itu adalah hal bodoh.  

Saya membeli saham US Air pada tahun 1989. Saat cek saya cair, perusahaan masuk dalam daftar merah dan tak pernah keluar. Ini benar - benar bodoh. Saya punya 800 nomor yang bisa saya hubungi sekarang kapanpun saya mau membeli saham penerbangan. Saya hubungi mereka kapanpun, untungnya saya bisa menghubungi mereka pada pukul 3 pagi jadi saya telpon saja. "Nama saya Warren Buffett dan saya seorang aero-holic dan saya ingin membeli saham perusahaan anda."  Lalu mereka mendiskusikan hal ini dengan saya. Terkadang butuh waktu berjam - jam tapi hal itu sebanding, percaya lah. Jika anda berpikir untuk membeli saham perusahaan penerbangan, hubungi saya dan akan saya berikan 800 nomor karena anda tidak akan mau melakukannya.

Tapi kami beruntung dalam artian bagaimana kami bisa keluar dari sini. Ini adalah kebodohan, keputusan bodoh -- semuanya salah saya. Dan saya telah melakukan -- yang terbesar dalam artian biaya peluang,biaya total. Saya membeli setengah kepemilikan Sinclair filling Station saat umur saya sekitar 20 tahun dengan seorang teman saya di National Guard. Saat itu saya punya $10 ribu lalu saya investasikan $2ribu dan saya  saya pun rugi. Saya investasikan 20% dari uang saya, dan artinya biaya kesempatannya saat ini adalah $6 milyar dari stasiun pengisian tersebut yang merupakan jumlah yang besar untuk menghapus beberapa jendela dan beberapa kaca depan mobil dan semacamnya. Jadi sebenarnya saya suka ketika harga Berkshire menurun karena bisa mengurangi resiko kesalahan dari biaya kesempatan.

Tapi kesalahan terbesar yang pernah saya lakukan, bukan yang kami lakukan sejauh ini adalah kelalaian bukan komisi. Maksudnya sebenarnya ini adalah sesuatu yang saya cukup kuasai, hal ini masih berada dalam lingkaran kompetensi saya, dan saya pun menjadi lengah. Benar saja, itu sangat menyakitkan. Gagal total. Mungkin saya merugikan Berkshire paling tidak $5 Milyar dengan kelengahan 20 tahun lalu, atau saat Fannie Mae juga sedang mengalami masalah. Kita bisa saja membeli seluruh perusahaan yang tidak menghasilkan.   

Dan saya tidak khawatir dengan Microsoft karena saya tidak paham. Microsoft ada di luar lingkaran kompetensi saya . Jadi saya tidak punya alasan apapun untuk berpikir untuk mendapatkan uang dari Microsoft atau dari biji cocoa atau apapun. Tapi saya cukup memahami Fannie Mae namun saya gagal. Hal itu tidak akan pernah muncul pada akuntansi konvensional. Tapi saya tahu resikonya. Saya melewatkannya. Dan itu adalah kesalahan yang sangat - sangat besar dan ada banyak kesalahan. Jika saya tidak mencantumkannya pada laporan tahunan -- dan  terkadang saya melawan godaan -- jika saya tidak mencantumkannya pada laporan tahunan anda tidak akan mengetahuinya karena kesalahan ini tidak terlihat pada akuntansi konvensional.

Tapi kelalaian lebih besar dibandingkan  komisi. Kesempatan besar dalam hidup harus diambil. Kami tidak melakukan terlalu banyak pekerjaan, tetapi ketika kami mendapatkan kesempatan untuk melakukan sesuatu yang benar dan besar, kami harus mengambilnya. Dan mengambilnya dalam skala kecil adalah kesalahan yang sama besarnya dengan tidak melakukan sama sekali. Anda benar - benar harus mengambilnya saat kesempatan itu datang, karena anda tidak akan mendapatkan 500 kesempatan besar. Anda akan gagal saat anda pulang sekolah anda mendapat kartu pukulan 20 kali, dan setiap keputusan akhir anda menggunakan sebuah pukulan. Anda akan sangat kaya karena anda akan berpikir keras untuk setiap keputusan.

Saya datang ke sebuah pesta cocktail dan seseorang membicarakan sebuah perusahaan yang tidak dia pahami bahkan mengenai cara kerjanya dan pengucapan nama perusahaan itu. Tapi mereka, dan satu orang lainnya, bisa menghasilkan uang minggu lalu. Anda tidak aka membelinya jika anda hanya punya 20 pukulan pada kartu tersebut. Ada godaan untuk coba - coba, terutama saat kondisi pasar sedang bullish, dan saham sedang murah. Saat ini lebih mudah dari kapanpun karena anda bisa melakukannya secara online. Anda hanya perlu mengeklik dan mungkin akan membawa anda pada satu titik dan anda sangat senang dengan hal tersebut dan anda pun akan membeli lagi keesokan harinya dan begitu seterusnya. Anda tidak akan punya banyak uang jika terus melakukan hal tersebut. tapi jika anda punya kartu pukulan yang hanya ada 20 pukulan, anda tidak akan mengulanginya lagi seumur hidup.  Tapi anda tidak membutuhkannya kan?

PesertaAudience: Mr. Buffett, good morning. In your comments about making mistakes and errors like that, could you talk a little bit about your sell discipline? When you’re in a position and you feel like it’s no longer good. What criteria do you use when you just finally abandon it? Selamat pagi Mr. Buffett. Dalam komentar anda mengenai melakukan kesalahan dan kecerobohan seperti itu, bisakah anda menjelaskan mengenai disiplin menjual? Saat anda berada di sebuah posisi dan andamerasa bahwa posisi itu tidak lagi bagus. Kriteria aakah yang anda gunakan saat anda memutuskan untuk meninggalkannya?

Warren BuffettSaat saya memulai -- situasi penjualan terus berubah dari tahun ke tahun karena saat saya memulai saya punya lebih banyak ide dibandingkan uang. Saya akan membaca Manual Moody halaman demi halaman dan lalu saya membaca ulang kembali halaman demi halaman. Dan saya menemukan saham yang yang bisa saya pahami bahwa menjual seperti dua kali penghasilan, bahkan satu kali penghasilan. Saat anda hanya mempunyai $10ribu yang bisa membuat sedikit frustasi, dan jika anda tidak suka meminjam uang seperti saya. 

 Jadi saya selalu mengutamakan ide dibandingkan uang. Seperti itulah saya untuk waktu yang lama. Saat ini masalah kami adalah kami punya lebih banyak uang dibanding ide. Jadi jika anda melihat laporan tahunan kami yang ada di website kami berkshirehathaway.com. Anda akan melihat sesuatu yang disebut sebagai Prinsip Ekonomi Berkshire, yang saya percaya disusun untuk para mitra. Mereka adalah mitra saya. Saya tidak memandang mereka sebagai pemegang saham melainkan mitra. Mereka akan menjadi mitra saya selama seumur hidupnya. Jadi saya ingin mengatakan kepada mereka bagaimana cara saya berpikir. Jika mereka tidak setuju dengan cara saya berpikir saya tidak masalah, tapi saya tidak ingin mereka kecewa dengan saya.

Jadi saya katakan disana, dalam hal bisnis yang dimiliki secara keseluruhan, kami tidak akan menjual tidak peduli berapa pun yang mereka tawarkan kepada kami. Jika seseorang menawarkan tiga kali dari nilai sebenarnya kepada kami -- See's candy, The Buffalo News, Borsheims, atau apapun itu, kami tidak akan menjualnya. Mungkin saya salah dalam mengambil pendekatan seperti itu. Saya tahu saya tidak salah jika saya mempunyai 100 persen Berkshire karena seperti itulah saya ingin enghidupkan hidup saya. Saya punya cukup uang untuk yang mungkin saya butuhkan. Ini adalah jumlah untuk membayar sebuah kolom surat kabar tentang berita kematian saya dan jumlah uang yang dimiliki yayasan. Dan untuk memutuskan hubungan dengan orang yang saya suka dan orang yang telah bergabung dengan saya karena mereka berpikir bahwa perusahaan saya adalah rumah permanen.Saya melakukannya karena seseorang melambai-lambaikan cek . Jadi saya tidak akan melakukannya dan saya akan mengatakan pada mitra saya bahwa saya tidak akan melakukannya sehingga merka tidak kecewa dengan saya.
 Semakin banyak saham-saham tertentu yang kami pantau. Jika kami hanya mempunyai sedikit dana dan banyak kesempatan yang datang, kami akan menggunakan pendekatan berbeda.  

 Namun kecenderungan kami bukanlah menjual saham kecuali kami benar - benar kesulitan, mungkin dengan manajemen, atau karakteristik ekonomi dari bisnis yang banyak berubah, dan hal itu terjadi. Tapi kami tidak akan dengan mudahnya menjual hanya karena harganya sedang tinggi. Dalam setiap kemungkinan, anda tidak  mungkin bisa menghasilkan 100 persen namun itulah prinsip yang mendasari operasional kami.

Saat ini kami menghasilkan paling sedikit 5 milyar dalam bentuk uang tunai setiap tahunnya. Sehingga dalam seminggu kami menghasilkan 100 juta dolar setiap minggunya. Kita sudah berbicara disini selama setengah jam dan saya belum melakukan apa pun. Jadi, pertanyaan sebenarnya adalah bagaimana anda berinvestasi secara cerdas, dan jika kita menjual saham nilai nya tidak seberapa. Mungkin akan tiba saatnya hal itu akan berubah. Tapi kami ingin -- dan saya punya mitra, pemegang saham,  yang akan mengatakan  " Jika anda bisa mendapat penawaran yang nilainya tiga kali diatas See's Candy, kenapa anda tidak jual saja?" Dan karena itu lah saya ingin yakin bahwa sebelum mereka datang, mereka tahu apa yang saya pikirkan. Maksud saya mereka berhak untuk mengetahuinya.   

Tapi anda benar - benar ingin -- berpikir sebentar jika anda akan menikah dan anda ingin pernikahan yang akan langgeng, apakah itu pernikahan yang paling bahagia atau pernikahan yang dibicarakan oleh Martha Stewart, yang penting anda ingn pernikahan yang langgeng. Kualitas seperti apakah yang anda cari pada pasangan anda? Satu kualitas -- Apakah anda mencari otak cerdas? Apakah anda mencari selera humor tinggi? Apakah anda mencari yang berkarakter?  Apakah anda mencari kecantikan? tidak. Anda tidak mencari dengan ekspektasi yang tinggi. Seperti itulah pernikahan akan bertahan, jika anda berdua tidak mempunyai ekspektasi yang berlebihan. Dan saya ingin mitra saya tidak berekspektasi yang berlebihan karena saya ingin pernikahan yang langggeng.  Inilah keuangan pernikahan saat mereka bergabung di Berkshire dan saya tidak ingin mereka berpikir bahwa saya akan melakukan hal - hal yang saya tidak ingin lakukan. Itulah prinsip panduan kami. 

Lihat Bagian 1 Disini
Sumber Klik Disini

Sabtu, 05 Desember 2015

Pidato Warren Buffett kepada Mahasiswa Universitas Georgia 2001


Moderator : Selamat Pagi dan Selamat Datang para hadirin yang budiman. Dibelakang panggung sudah ada investor terbaik di dunia, benar - benar sebuah kehormatan. Warren Buffett adalah Chairman  Berkshire Hathaway, perusahaan induk yang berinvestasi pada berbagai perusahaan seperti GEICO Insurance sampai American Express dan Coca Cola serta Toko Perhiasan Borsheims Jewelry di kampung halamannya, Nebraska. 

Mr. buffett digambarkan sebagai " Dewa Investasi yang Bernilai Tinggi" dan "Michael jordannya permainan investasi". Dia memulai kemitraan investasi pertamanya pada pertengahan 1950an dengan $100 dengan uangnya sendiri. Beberapa tahun kemudian dia mulai berinvestasi di sebuah pabrik tekstil yang sedang dalam kesulitan Berkshire Hathaway. Melalui Berkshire dia mulai menanamkan modal pada bisnis lain, terutama asuransi, yang menghasilkan aliran uang untuk melakukan investasii lebh banyak lagi yang tentunya bekerja sangat baik seperti kita semua ketahui. 

Dari harga saham sekitar $18 pada tahun 1965, saat ini nilai saham Berkshire berkisar $69 sampai $100 dolar per lembarnya. Selama ini performa tahunan perusahaan  telah meningkat lebih dari 2 kali lipat pertahunnya  dibandingkan perusahaan lain dalam daftar S&P 500. Nilai Berkshire saat ini lebih dari $1oo milyar. Namun Mr. Buffett dikenal karena gaya nya yang bersahaja jika dilihat dari ukuran suksesnya. Dia menjadi juara para investor dan melegenda karena keengganannya untuk berkelit. Dia adalah tipe CEO yang langka, yang dengan senang hati mengakui kesalahannya. Tiga tahun lalu dia menulis dalam laporan tahunannya bahwa Berkshire akan jauh lebih baik jika dia pergi menonton bioskop. Tidak terlalu banyak tahun -tahun seperti itu sejak 1965, percayalah.

Berkshire dengan bangga, bahkan yakin untuk absen dari histeria dot com beberapa waktu lalu, dan  karena gelembungnya sudah meletus, Warren Buffett lah yang tertawa terakhir. Dalam surat terbarunya kepada pemegang saham, ia menulis"...Kami menyambut abad 21 dengan memasuki industri - industri mutakhir seperti batu bata, karpet, isolasi, dan cat." Cobalah mengendalikan rasa senang anda. Anda tahu dan secara personal dari membaca suratnya, ini hanyalah kesenangan sementara. Hal ini adalah sebuah pelajaran bisnis yang berharga. Saya akan mendorong anda, kapanpun anda mendapat kesempatan, jaga jarak dan baca lah dengan teliti. Anda akan belajar banyak. 

Kebijaksanaan dan wawasannya sangat bernilai sampai -sampai sebagian investor Berkshire membeli sahammnya hanya untuk mendengarkan pidato Warren Buffett pada pertemuan tahunannya yang legendaris  yang disebut Buffett sebagai "Woodstock nya para kapitalis." Dia tidak terlalu sering berpidato dan kami sangat beruntung karena bisa menghadirkannya hari ini. Earl Leonard dari Coca cola, dan para eksekutif terbaik mempunyai  banyak kesempatan tersebut. Earl dan kami berhutang kepada anda untuk membantu menyusunnya. Terima kasih banyak. 

Format acara hari ini yang utama adalah tanya jawab. Mr. Buffett akan memulai dengan pidato singkat lalu dibuka sesi tanya jawab. Kami memasang microphone disebelah sana. Kami akan berkeliling -- kami merekam dengan video, jadi kami meminta anda untuk menggunakan microphone. Jadi mulailah untuk berbaris untuk bertanya. Dans ekarang sambutlah Peramal dari Omaha, Warren Buffett.

Warren Buffett:  Test..test.... 1 juta...2 juta. Bagus, Ok. Saya datang dari Nebraska hari ini, dan anda mungkin familiar dengan Nebraska, terutama team football kami. Pemain kami memakai helm besar putih dengan huruf "N" merah. Saya bertanya kepada salah satu pemain utama, "apakah kepanjangan dari "N"?"  Dia menjawab , "Knowledge(Pengetahuan)." Kami membuatnya sulit untuk mereka. Maksud saya anda tidak perlu ke Nebraska hanya karena anda adalah pemain football. Mereka adalah mahasiswa jurusan Ekonomi Pertanian, dan ada dua pertanyaan terakhir kepada semua pemain. Pertanyaan pertama adalah, "Apakah yang dimiliki oleh MacDonald tua?" Pertanyaan itu ditanyakan kepada salah satu pemain potensial calon pemenang Trophy Heisman saat itu. Dia mulai berkeringat. namu kemudian wajahnya berubah cerah dan menjawab "Farm(lahan pertanian)!" Profesor tentunya senang sekali, anda tidak mau menggagalkan kandidat Heisman bukan? Profesor tersebut melanjutkan, "saat ini anda sudah detengah jalan untuk pulang. Tinggal satu pertanyaan lagi. bagaimanakah ejaan "Farm"?" sekarang mahasiswa itu benar - benar mulai berkeringat, pandangannya melayang ke arah langit - langit dan sekeliling ruangan. Akhinya wajahya pun kembali cerah dan menjawab " hi - a-hi - a-ho!" Jadi perhatikanlah mahasiswa itu pada tahun ini, dia akan meledak seperti dinamit. 

I really want to talk about what’s on your mind, so we’re going to do a Q and A in a minute. There are a couple questions I always get asked. You know, people always say, “Well who should I go to work for when I get out then?” I’ve got a very simple answer, we may elaborate more on this as we go along, but, you know the real thing to do is to get going for some institution or individual that you admire. I mean it’s crazy to take in-between jobs just because they look good on your resume, or because you get a little higher starting pay.  Saya ingin membicarakan mengenai apa yang ada dalam pikiran anda, jadi sebentar lagi kita akan masuk sesi tanya jawab. Ada beberapa pertanyaan yang selalu saya tanyakan . banyak orang bertanya "Dengan siapakah saya bekerja saat saya lulus nanti?" saya punya jawaban sederhana. Kita bisa mengelaborasinya sambil berjalan. Tapi yang paling penting adalah dengan menghampiri lembaga atau orang yang anda kagumi. Saya pikir mengambil pekerjaan sekedar untuk batu loncatan hanya karena pekerjaannya sesuai dengan CV anda atau anda mendapatkan gaji awal yang sedikit lebih tinggi adalah sesuatu yang gila.

Saat saya menuju Harvard, saya dijemput oleh seorang pemuda sopan, seorang panitia dari Harvard Business School. Dia berkata "Lihatlah. Saya kuliah S1 disini lalu saya bekerja di X lalu Y dan Z sampai akhirnya kembali ke Harvard." Dia melanjutkan "Saya pikir saya akan punya CV yang sempurna jika saya saat ini melamar ke perusahan besar dibidang konsultan manajemen. Saya bertanya,"apakah itu adalah hal yang benar -benar ingin anda lakukan?" Dia menjawab "Tidak,  CV saya sempurna untuk itu". Saya bertanya "Kapankah anda akan memulai melakukan sesuatu yang anda suka?" Dia menjawab "Suatu saat nanti". Saya pun berkata "Rencana anda seperti menunda sex sampai usia anda tua. Hal itu sangat tidak masuk akal".

 I told that same group, I said, “Go to work for whomever you admire the most.” I said, “You can’t get a bad result. You’ll jump out of bed in the morning and you’ll be having fun.” The Dean called me up a couple weeks later. He said, “What did you tell those kids? They’re all becoming self-employed.” So, you’ve got to temper that advice a little bit. Play one game a little bit with me for just a minute and then we’ll get to your questions. Saya pernah berkata pada beberapa kelompok "Bekerjalah dengan siapapun yang anda kagumi. Hasilnya pasti bagus. Anda akan melompat bangun dari ranjang di pagi hari dan bersenang- senang dlam pekerjaan." Kemudian Pak Dekan memanggil saya beberapa minggu kemudian dan bertanya "apa yang telah anda katakan kepada anak - anak itu? mereka akan jadi self-employed". Jadi anda harus sedikit melunakkan saran anda sedikit. Mainkan satu permainan sekitar satu menit dan kita bisa langsung ke sesi tanya jawab.

I’d like for the moment to have you pretend I’ve made you a great offer, and I’ve told you that you could pick any one of your classmates— and you now know each other probably pretty well after being here for a while. You have 24 hours to think it over and you can pick any one of your classmates, and you get 10 percent of their earnings for the rest of their lives. And I ask you, what goes through your mind in determining which one of those you would pick? You can’t pick the one with the richest father, that doesn’t count. I mean, you’ve got to do this on merit. But, you probably wouldn’t pick the person that gets the highest grades in the class.  Saya ingin kita bermain peran bahwa anda mendapat tawaran bagus dari saya dan anda bisa memilih salah satu teman sekelas anda, dan anda kenal orangnya dengan baik setelah berada dikelas ini. Anda punya waktu 24 jam untuk memikirkannya dan bisa memilih siapapun teman sekelas anda dan anda bisa mendapatkan 10 persen dari penghasilan seumur hidup. Apakah yang terpikirkan oleh anda dalam menentukan orang yang anda pilih? Anda tidak bisa memilih teman yang ayahnya sangat kaya, hal itu tidak penting. Anda harus melakukannya dengan baik. Tapi anda mungkin tidak akan memilih teman dengan nilai tertinggi di kelas.


Tidak ada yang salah dengan mendapatkan nilai tertinggi di kelas, tapi hal itu tidak akan menentukan kualitas yang memisahkan pemenang besar dengan orang biasa - biasa saja. Pikirkanlah siapa yang akan anda pilih dan kenapa alasannya. Dan saya rasa anda akan menemukannya saat anda menjalaninya, anda memilih beberapa orang -- anda mempunyai seluruh kemampuan yang dibutuhkan, jika tidak maka anda tidak akan ada disini. Anda juga memiliki energi,. maksud saya ada inisiatif dan kecerdasan diseluruh kelas. Namun sebagian dari kalian akan menjadi lebih besar dibandingkan sebagian yang lain.

Dan hal ini akan menyentuh sejumlah kualitas yang menariknya tercipta dari diri anda sendiri. Bukan masalah seberapa tingginya anda, bukan masalah apakah anda bisa menendang bola sejauh 60 yard. Bukan masalah anda bisa berlari sejauh 100 yard dalam waktu 10 detik dan bukan masalah apakah anda orang tercantik atau tertampan didalam kelas ini. Ini adalah keseluruhan kualitas  yang ada dalam diri Ben franklin, atau sandi pramuka, atau apapun itu. Tapi kualitas yang saya maksud adalah integritas, kejujuran, melakukan lebih dari sekedar tugas yang diwajibkan, Demikian lah kualitas yang dimiliki orang - orang terpilih.  

 Jika anda melihat sisi lain dari buku besar karena selalu ada sesuatu yang tersembunyi dalam hadiah gratis seperti ini. Anda juga diharuskan -- inilah bagian yang menyenangkannya -- untuk menjual kepada salah satu teman sekelas anda dan membayar 10 persen dari pekerjaan mereka. Menurut anda siapakah yang akan jadi yang terburuk di dalam kelas? Pikirkan lagi, (orang terburuk) bukan lah orang yang mendapat nilai paling rendah atau semacamnya. Melainkan orang yang gagal dalam membentuk karakternya.

 Kita melihat tiga hal ketika kita mempekerjakan orang lain (yaitu) kecerdasan, inisiatif/ energi, dan integritas. Dan jika mereka tidak punya bagian terakhir, dua hal yang pertama akan membunuh anda. Karena jika anda mempekerjakan seseorang tanpa integritas berarti anda menginginkan mereka untuk menjadi malas dan bodoh. Maksudnya anda tidak ingin melihat cahaya energi keluar dalam diri mereka. Jadi begitulah (pentingnya) kualitas ketiga. Namun segala hal mengenai kualitas itu adalah piihan anda. 


Anda tidak bisa merubah kenyataan bagaimana anda diciptakan, tapi anda bisa mengubah banyak hal mengenai apa yang harus dilakukan mengenai penciptaan tersebut. Dan (dengan) kebiasaan lah  anda bisa mendapatkan kualitas (positif) tersebut, atau pun kualitas negatif. Maksudnya orang yang selalu mengklaim kredit terhadap hal yang tidak dikerjakannya, yang selalu menggunting dalam lipatan, yang tidak bisa anda andalkan. Pada akhirnya ini adalah (masalah) pola kebiasaan dan waktu untuk membentuk kebiasaan yang tepat adalah saat berada di usia anda ini. (Orang seusia) saya akan sulit untuk belajar bermain golf, (tapi) jika saya belajar saat saya seusia anda, mungkin saja saya bisa menjadi pegolf handal.


 Seseorang pernah berkata bahwa "rantai kebiasaan terlalu ringan untuk dirasakan sampai menjadi terlalu berat untuk diputuskan."  Dan saya sering menjumpainya. Saya melihat orang - orang dengan poa kebiasaan yang destruktif saat mereka berumur 50 atau 60 tahun  dan mereka tak bisa mengubahnya. Mereka malahan terpenjara dalam kebiasaan tersebut. Tapi anda tidak terpenjara oleh apapun. Saat anda menuliskan kualitas - kualitas dari orang yang anda ingin beli 10% nya, lihatlah daftarnya dan tanyakan diri anda sendiri, apakah ada dari daftar tersebut hal yang tidak bisa saya lakukan?


Jawabannya adalah tidak akan ada. Saat anda melihat orang yang anda lepas (dari kerja sama), dan anda melihat kualitas yang tidak anda sukai (dalam diri orang tersebut) -- apakah itu egoisme atau apapun itu namanya -- anda bisa menyingkirkannya. Hal itu tidaklah wajib. Tapi jika anda melakukannya, Ben Franklin melakukannya dan mantan bos saya Ben Graham juga melakukannya saat masih berumur belasan tahun.  Ben Graham melihat sekelilingnya dan bertanya "siapakah yang saya kagumi?" Dia ingin mengagumi dirinya sendiri dan bertanya lagi "kenapa saya harus mengagumi orang lain?" Dia melanjutkan "Jika saya mengagumi mereka tanpa alasan, mungkin orang lain akan mengagumi saya jika saya bersikap dalam cara yang sama". Dia pun memutuskan akan menjadi orang seperti apakah Ben Graham itu.


Bersambung Ke Bagian 2